Di Penghujung Masa Jabatan, KSK Kembali Diberi Penghargaan untuk Konawe

Rubriksatu.com, KONAWE – Di penghujung masa jabatannya sebagai Bupati, Kery Saiful Konggoasa kembali diberikan penghargaan untuk Kabupaten Konawe, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Penghargaan kali ini diterima dari Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) berdasarkan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 800.1.12.8-595 Tahun 2023 mengenai Pemberian Penghargaan kepada Kepala Daerah dan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten/Kota dalam Rangka Meningkatkan Pengembangan Kompetensi Tahun 2023.

Informasi tersebut disampaikan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Konawe, Dr. Ferdinand Sapan, SP, MH dalam wawancara dengan Rubriksatu.com pada hari Selasa, 30 Mei 2023.

“Kabupaten Konawe menerima penghargaan dalam kategori Pengalokasian Anggaran Pengembangan Kompetensi Terbesar Kabupaten Tahun Anggaran 2023,” kata Ferdy, sapaan akrab Sekda Konawe.

Menurut Jenderal ASN Konawe tersebut, penghargaan ini akan diterima langsung oleh Bupati Konawe di Hotel Borobudur Jakarta pada acara Rakornas Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Aparatur Pemerintahan Dalam Negeri Tahun 2023 yang akan diselenggarakan pada Senin, 5 Juni 2023 mendatang.

“Penghargaan ini diberikan karena kita dinilai mampu mengelola anggaran berbasis kinerja dengan baik,” terangnya.

Ferdy juga menambahkan bahwa penghargaan ini merupakan bukti komitmen dan konsistensi kepala daerah yang didukung oleh DPRD Konawe dalam mengalokasikan anggaran yang terintegrasi dengan prioritas pembangunan nasional, yaitu peningkatan sumber daya manusia.

Laporan Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *