KSK Apresiasi Polres Konawe atas Pengungkapan Kasus 4,3 Kg Sabu-sabu

Rubriksatu.com, UNAAHA – Sejumlah tokoh memberikan dukungan dan apresiasi kepada Polres Konawe yang berhasil menggagalkan peredaran 4,3 kilogram (Kg) narkoba jenis sabu-sabu.

Salah satu tokoh yang memberikan apresiasi tersebut adalah Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa (KSK). Awalnya, Bupati yang telah menjabat selama dua periode tersebut terkejut mendengar adanya pengungkapan kasus besar di wilayah pemerintahannya. Namun, ia juga takjub dengan kerja keras Satres Narkoba Polres Konawe.

“Saya sangat mengapresiasi kerja keras dari Polres Konawe atas pengungkapan kasus tersebut,” ujar KSK.

Menurut KSK, Konawe merupakan salah satu target peredaran narkoba. Hal ini sejalan dengan peningkatan pendapatan per kapita dan perkembangan ekonomi Konawe yang semakin maju.

“Dulu, rata-rata pendapatan per kapita warga Konawe pada tahun 2013 hanya sebesar Rp19 juta. Namun, pada tahun 2022 angka tersebut telah mencapai Rp34 juta. Oleh karena itu, tidak mengherankan jika ruang-ruang pasar narkoba semakin terbuka,” terangnya.

Mantan Ketua DPRD Konawe menambahkan bahwa maraknya peredaran narkoba merupakan tantangan besar bagi Konawe yang sedang berkembang maju. Hal ini menjadi risiko dan tantangan yang harus dihadapi daerah tersebut.

KSK mengimbau kepada para kepala desa dan lurah untuk lebih waspada dan proaktif dalam menghadapi peredaran narkoba. Ia berharap sinergi antara pemerintah daerah dan aparat kepolisian dapat ditingkatkan untuk memberantas peredaran obat-obatan terlarang tersebut.

“Kami sekali lagi memberikan dukungan dan apresiasi setinggi-tingginya atas kerja keras Kapolres dan jajarannya,” terang KSK.

Sebelumnya, Satres Narkoba Polres Konawe berhasil mengamankan seorang pria berinisial JM (24) di Kelurahan Inolobunggadue, Kecamatan Unaaha, Kabupaten Konawe pada Rabu (31/5/2023) lalu.

“Pertama, kami mendapatkan 33,50 gram sabu-sabu di lokasi kejadian pertama. Setengah jam kemudian, kami mendapatkan target yang lebih besar, yaitu sekitar 4,3 kg sabu-sabu. Saat ini, hanya satu tersangka yang berhasil diamankan dan kami masih terus melakukan pengembangan kasus ini,” terang Kapolres Konawe, AKBP Ahmad Setiadi, SIK.

Laporan Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *