Mobil Pick Up Terbalik di Jalan Rusak Menuju Desa Taore dan Awiu, Warga Minta Pemerintah Segera Bertindak

Kolaka Timur, Rubriksatu.com-Sebuah mobil pick up berwarna hitam mengalami kecelakaan tunggal dan terbalik di tanjakan menuju Desa Taore dan Awiu, Kecamatan Aere, Kabupaten Kolaka Timur, pada Senin (14/4).

Kecelakaan ini diduga disebabkan oleh kondisi jalan yang rusak parah, terutama di bagian pendakian. Saat kendaraan mencoba menanjak, sopir kehilangan kendali akibat permukaan jalan yang tidak rata dan berlubang, sehingga mobil akhirnya terbalik.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. Namun, beberapa penumpang dilaporkan mengalami luka ringan dan segera mendapat pertolongan dari warga yang berada di sekitar lokasi kejadian.

Seorang warga yang melintas di lokasi mengatakan bahwa kecelakaan di tanjakan tersebut sudah sering terjadi.
“Sudah sering terjadi kecelakaan di sini, terutama di bagian tanjakan. Jalannya rusak parah dan sangat berbahaya,” ujar warga tersebut.

Warga berharap agar pemerintah segera mengambil tindakan untuk memperbaiki kondisi jalan tersebut. Pasalnya, jalur ini merupakan akses utama bagi masyarakat menuju dan dari Desa Taore dan Awiu.

“Kami mohon perhatian dari pemerintah. Jalan ini sangat penting bagi aktivitas warga dua desa ini, dan keselamatan kami dipertaruhkan jika tidak segera diperbaiki,” tambah warga lainnya.

Masyarakat setempat berharap agar perbaikan jalan segera direalisasikan demi menghindari kecelakaan serupa di masa mendatang.

Laporan redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *