KONAWE, rubriksatu.com – Identitas salah satu korban kebrutalan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua akhirnya terungkap. Korban yang sebelumnya sempat disebut sebagai warga Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara, ternyata merupakan warga asli Kabupaten Konawe.
Korban diketahui bernama Yuda Lesmana. Namanya mencuat ke publik setelah kartu tanda penduduk (KTP)-nya ditemukan di lokasi kejadian saat proses evakuasi jenazah. Dalam KTP tersebut, Yuda tercatat sebagai warga Desa Tudungano, Kecamatan Sawa, Kabupaten Konawe Utara.
Namun setelah ditelusuri lebih lanjut, terungkap fakta bahwa Yuda sebenarnya berasal dari Desa Puday, Kecamatan Wonggeduku Barat, Kabupaten Konawe. Ia diketahui menetap di Konawe Utara setelah menikah dan tinggal bersama keluarganya di sana.
Saat ini, keluarga besar korban telah berkumpul di rumah orang tuanya di Desa Puday untuk menanti proses evakuasi jenazah dan kepastian waktu pemulangan korban ke kampung halaman.
Sebelumnya, aksi penyerangan brutal oleh KKB terjadi di Kabupaten Yahukimo, Papua. Dalam insiden tersebut, sedikitnya 13 pendulang emas dilaporkan tewas. Proses evakuasi para korban masih menghadapi kendala akibat medan berat dan situasi keamanan yang belum kondusif.
Hingga Jumat, 11 April 2025, baru satu jenazah yang berhasil dievakuasi oleh tim penyelamat, yakni jenazah Yuda Lesmana.
Laporan Redaksi