KONAWE, rubriksatu.com – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Konawe, Rusdianto dan Fachry Pahlevi Konggoasa (RD-FPK), terus menarik perhatian publik dengan program-program unggulannya menjelang Pilkada Konawe 2024.
Salah satu program andalan yang mereka tawarkan adalah pengadaan satu mobil operasional untuk setiap desa dan kelurahan di Konawe, selain alokasi block grant sebesar Rp200 juta per tahun.
Calon Bupati Konawe, Rusdianto, mengungkapkan bahwa program mobil operasional ini menjadi salah satu prioritas utama yang akan direalisasikan jika terpilih. Menurutnya, pemerintah daerah akan menyediakan satu mobil sesuai kebutuhan setiap desa atau kelurahan, yang akan ditentukan melalui musyawarah masyarakat setempat.
“Jika desa atau kelurahan membutuhkan mobil operasional seperti ambulans, itu yang akan kami berikan. Namun, jika masyarakat lebih memerlukan mobil untuk mengangkut hasil panen atau keperluan lainnya, maka kami akan sediakan mobil pick-up. Semua berdasarkan hasil kesepakatan masyarakat dengan pemerintah desa,” jelas Rusdianto.
Sebagai Ketua DPC PDI Perjuangan Konawe, Rusdianto menegaskan bahwa regulasi ketat akan diterapkan agar mobil ini tidak dikuasai oleh oknum Kepala Desa atau Lurah, melainkan benar-benar menjadi milik bersama yang bisa dimanfaatkan oleh seluruh masyarakat setempat.
Rusdianto, yang memiliki pengalaman panjang di Badan Anggaran Daerah, juga meyakinkan masyarakat bahwa dana untuk pengadaan mobil ini sudah disiapkan. “Jangan khawatir soal anggaran. Kami sudah punya strategi khusus, dan rahasianya akan saya ungkap saat debat kandidat nanti,” ujar Rusdianto, yang merupakan peraih suara terbanyak dalam Pilcaleg 2024.
Program ini diklaim sebagai satu-satunya di Sulawesi Tenggara yang diajukan oleh pasangan calon kepala daerah. Dengan visi yang jelas dan strategi yang matang, Rusdianto dan Fachry Pahlevi Konggoasa berharap program mobil operasional ini bisa menjadi solusi efektif untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan akses bagi masyarakat di seluruh wilayah Konawe.
“Kami ingin program ini menjadi bukti nyata komitmen kami untuk melayani masyarakat, serta mempercepat pembangunan di Konawe. Jika diberi amanah, program ini akan segera kami wujudkan,” pungkasnya.
Laporan Redaksi