KONAWE, RUBRIKSATU.com – Penjabat Bupati Konawe, Dr. H. Harmin Ramba, SE, MM, secara resmi membuka turnamen sepak bola antar desa se-Kabupaten Konawe di lapangan sepak bola Desa Anggohu, Kecamatan Tongauna Utara, pada Sabtu, 28 Oktober 2023.
Dalam sambutannya, PJ Bupati Harmin Ramba berharap agar HIMAPPSA Cup 1 ini berjalan dengan sukses dan mampu melahirkan atlet sepak bola yang berbakat.
Harmin Ramba juga menekankan pentingnya turnamen ini sebagai wadah untuk mempererat silaturahmi di antara para atlet. “Saya ucapkan selamat bertanding dan harapkan tingginya sportivitas. Jadikan HIMAPPSA Cup 1 sebagai ajang persatuan, bukan sebaliknya,” pesannya kepada para peserta.
Selama acara, PJ Bupati Konawe memberikan bantuan operasional sebesar Rp. 10 juta kepada panitia secara tunai, sebagai bentuk dukungan pribadi. Selain itu, ia juga menyumbang Rp 200 juta untuk pembangunan tribun dan perbaikan lapangan sepak bola Desa Anggohu.
PJ Bupati Konawe juga secara simbolis menyerahkan bantuan beras pemerintah kepada salah satu penerima manfaat.
Ketua PSSI Konawe, Rusdianto, SE, MM, dalam sambutannya, menegaskan pentingnya netralitas panitia dan wasit agar turnamen HIMAPPSA Cup 1 berjalan sesuai rencana dan menciptakan atlet sepak bola berkualitas. Ia berharap agar turnamen ini dapat menjadi agenda tahunan dalam PSSI Kabupaten Konawe.
Rusdianto juga menyampaikan bahwa PSSI Konawe telah merekomendasikan empat wasit terbaik dari Askab PSSI untuk memastikan keadilan dalam turnamen ini.
Melalui turnamen ini, Rusdianto berharap munculnya bakat-bakat sepak bola yang nantinya dapat mewakili Kabupaten Konawe di berbagai ajang, seperti Porprov hingga Pra PON.
Turnamen Antar Desa Se-Kabupaten Konawe, yang diikuti oleh 35 klub, merupakan inisiatif dari Himpunan Mahasiswa Pemuda Pelajar SPA (HIMAPPSA).
Laporan Redaksi