Rusdianto Lepas Kontingen Atlet IPSI Konawe Berlaga di Makassar 

Advertisements

RUBRIKSATU.COM, KONAWE – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Konawe Rusdianto, SE, MM secara resmi melepas atlet Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) untuk mengikuti “Championship KASAD CUP 2023” di Kota Makassar, Rabu 17 Mei 2023.

Diketahui, pada kejuaraan yang akan digelar selama tiga hari (19–21 Mei) tersebut, IPSI Konawe di bawah komando pelatih Haryono menurunkan 10 atlet untuk berebut medali di dua kelas yaitu kelas remaja dan dewasa.

Advertisements
Wakil Ketua II DPRD Konawe Rusdianto, SE,MM (kiri) saat memberikan keterangan dihadapan awak media.

Wakil Ketua DPRD Konawe Rusdianto, SE, MM selaku bagian dari pemerintah daerah mengucapkan terima kasih kepada Kodim 1417 Kendari yang telah memfasilitasi atlet Pencak Silat Konawe untuk ikut berkompetisi pada kejuaraan Kasat Cup di Makassar.

“Mudah – mudahan apa yang menjadi target IPSI Konawe pada kejuaraan Kasat Cup di Makassar nanti bisa dicapai sebagaimana yang disampaikan tadi pelatih yaitu tiga medali emas dan kalau bisa lebih dari itu,” harap Rusdianto.

Menurut Rusdianto, pada dasarnya pemerintah daerah selalu memberikan support kepada semua atlet untuk berprestasi. Oleh karenanya, Rusdianto berpesan kepada atlet IPSI Konawe untuk selalu menjaga nama baik daerah.

“Untuk atlet saya kira yang paling penting untuk dijaga adalah sportivitas. Karena awal dari sebuah prestasi itu adalah sportivitas dalam melaksanakan pertandingan,” pesan RD saat melepas atlet Pencak Silat Konawe.

Wakil Ketua II DPRD Konawe Rusdianto SE,MM berfoto bersama dengan kontingen Atlet IPSI Konawe.

“Kepada pelatih saya minta agar selalu memberikan semangat atau motivasi kepada atletnya agar bisa menampilkan permainan terbaiknya. Karena ini membawa nama daerah. Jaya TNI dan Sukses Berprestasi untuk IPSI Konawe,” pungkasnya.

Sebelumnya, pelatih Pencak Silat Konawe Haryono mengucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah khususnya pribadi Wakil Ketua DPRD Rusdianto atas supportnya. Serta berkenan meluangkan waktu melepas atlet Pencak Silat Konawe untuk bertanding di kejuaraan Kasat Cup 2023 di Sulawesi Selatan.

Dengan persiapan yang dilakukan, pelatih IPSI Konawe optimis dapat mengharumkan nama daerah pada “Championship Kasat Cup 2023”.

“Insya Allah kami akan turun di dua kategori yaitu remaja dan dewasa dan target kami tiga medali emas,” pungkasnya.

Laporan Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *