Relawan “Barisan Kita” Dukung Penuh Lukman Abunawas-La Ode Ida di Pilgub Sultra 2024

Advertisements

BOMBANA, rubriksatu.com – Peluang pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara, Lukman Abunawas dan La Ode Ida (LA-IDA), untuk memenangkan Pemilihan Gubernur Sultra 2024 semakin besar. Hal ini terbukti dengan semakin banyaknya dukungan yang mengalir, baik dari partai politik maupun relawan independen.

Setelah mendapat dukungan dari partai besar seperti PDIP, PKB, dan Partai Demokrat, kini pasangan LA-IDA juga menerima dukungan dari Relawan Barisan Kita di Kabupaten Bombana. Relawan Barisan Kita sebelumnya dikenal sebagai pendukung Abady Makmur, yang sempat mencalonkan diri sebagai bakal calon Bupati Bombana dari jalur perseorangan.

Relawan Bakal Calon Bupati dari Perseorangan Abady Makmur & Ridwan (Barisan Kita) telah terbentuk di 143 desa dan kelurahan di Kabupaten Bombana. Abady Makmur, yang kini menjabat sebagai Ketua Dewan Pembina Relawan Barisan Kita, mengungkapkan bahwa ia dan relawannya akan kembali melakukan konsolidasi bersama tim yang sudah terbentuk saat dirinya maju sebagai calon Bupati Bombana.

“Kami akan melakukan konsolidasi bersama relawan yang sudah terbentuk sejak saya mencalonkan diri sebagai calon Bupati Bombana melalui jalur perseorangan. Relawan Barisan Kita sudah aktif sejak tahun lalu saat kami mulai sosialisasi di desa-desa,” ujar Abady Makmur.

Ketua Relawan Barisan Kita, Mardin Ali, SP, juga menyampaikan bahwa mereka telah menerima arahan dari Ketua Dewan Pembina untuk menggalang dukungan penuh kepada pasangan Lukman Abunawas dan La Ode Ida. Mardin menyebut bahwa seluruh relawan Barisan Kita akan bekerja secara berjenjang untuk memastikan dukungan kepada LA-IDA.

“Benar, kami telah diarahkan oleh Ketua Dewan Pembina untuk melakukan konsolidasi ke seluruh tim relawan. Relawan Barisan Kita akan memberikan dukungan dan bekerja keras untuk kemenangan Lukman Abunawas dan La Ode Ida,” ungkap Mardin.

Roysman, Penasehat Tim Pemenangan LA-IDA di Kabupaten Bombana, mengucapkan terima kasih kepada Abady Makmur dan Relawan Barisan Kita atas dukungan yang diberikan.

“Saya sangat berterima kasih kepada Pak Abady Makmur, Ketua Dewan Pembina Relawan Barisan Kita, atas dukungannya kepada pasangan LA-IDA. Dukungan ini tentunya semakin memperkuat perjuangan kami dalam Pilgub Sultra 2024,” ujarnya.

Dengan dukungan yang semakin luas dari berbagai elemen masyarakat, pasangan LA-IDA optimis dapat memenangkan kontestasi Pilgub Sultra dan mewujudkan visi pembangunan yang lebih baik untuk Sulawesi Tenggara.

Laporan Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *