Bupati Koltim Disambut Bahagia di Tondowatu, Warga Sampai Menggendong

Advertisements

KOLTIM, rubriksatu.com – Minggu pagi yang cerah di Desa Tondowatu, Kecamatan Uluiwoi, Kabupaten Kolaka Timur, terasa begitu istimewa. Kebahagiaan meliputi seluruh desa ketika Bupati Kolaka Timur, Abd Azis SH MH, tiba-tiba datang mengunjungi kebun-kebun warga pada 14 Juli 2024. Kegirangan mereka begitu nyata dan tak tertahankan.

Kedatangan Bupati Abd Azis bukan sekadar kunjungan resmi. Di tengah perjalanan menuju kebun warga, saat harus melewati medan berair, seorang warga tanpa ragu menggendong bupati untuk memastikan ia bisa melintasi dengan aman. Momen ini menjadi simbol kedekatan antara pemimpin dan masyarakatnya.

Ibu-ibu dan anak-anak berlarian mendekati sang bupati. Salah seorang ibu, dengan air mata haru, mengaku bahwa kunjungan ini adalah pengalaman pertama bagi mereka. “Saya tidak bohong, baru kali ini kami didatangi seorang bupati di kebun. Saya terharu dan menangis karena bahagia,” ucapnya sambil tersedu.

Advertisements

Dalam kunjungannya, Bupati Abd Azis memuji semangat masyarakat Tondowatu yang telah memanfaatkan lahan seluas hampir 150 hektare untuk menanam nilam. Ia merasa bangga dan terkesan dengan tekad warga yang gigih mengelola kebun mereka, meski harus melewati tantangan medan yang sulit.

“Hari ini, saya melihat luar biasa semangat dan sprint masyarakat yang ada di Desa Tondowatu ini. Kita menyebrang sungai yang penuh perjuangan, tetapi masyarakat di sini punya ikhtiar yang kuat untuk memanfaatkan potensi yang ada,” ujar Bupati Abd Azis.

Nilam, yang ditanam di kebun-kebun warga, kini menjadi sumber kebanggaan. Harga nilam yang mencapai Rp 1.700.000 per kilogram menjadi kabar gembira bagi masyarakat dan pemerintah daerah. Bupati Abd Azis memastikan bahwa pemerintah daerah akan mendukung kebutuhan masyarakat, termasuk penyediaan pupuk, ketel, dan sambung pucuk.

“Kami, pemerintah daerah, sangat senang. InsyaAllah, apa yang menjadi keinginan dan harapan yang disampaikan, yaitu pupuk dan ketel serta sambung pucuk, akan segera kami tindak lanjuti. Sehingga dapat memberikan hasil yang melimpah bagi masyarakat Tondowatu dan desa lainnya,” jelas bupati.

Bupati Abd Azis juga mengungkapkan keyakinannya bahwa semangat dan antusiasme masyarakat akan memberikan manfaat besar bagi desa. “Saya yakin dan percaya, semua punya semangat antusias yang luar biasa. Mudah-mudahan bisa memberikan manfaat. Terima kasih kepada kepala desa dan seluruh warga masyarakat. Mudah-mudahan ini harus kita pertahankan terus sehingga bisa memberikan manfaat bagi masyarakat,” tutup bupati dengan penuh harap.

Kunjungan Bupati Abd Azis di Desa Tondowatu tidak hanya membawa kebahagiaan, tetapi juga harapan baru. Masyarakat kini lebih bersemangat untuk mengelola kebun mereka, dengan dukungan penuh dari pemerintah daerah. Kedekatan dan perhatian seperti inilah yang membuat Tondowatu semakin optimis menyongsong masa depan yang lebih baik.

Laporan Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *