KONAWE, RUBRIKSATU.com – Polres Konawe menggelar Bakti Kesehatan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024 dengan penuh kehangatan dan kepedulian.
Acara yang berlangsung pada hari Rabu, 26 Juni 2024, di wilayah hukum Polres Konawe ini menandai momen penting dengan penyerahan alat bantu kepada penyandang disabilitas.
Kegiatan ini dipimpin oleh Wakapolres Konawe, Kompol Jamaluddin Saho, S.Hi., M.H., yang turut dihadiri oleh Kabag SDM Polres Konawe, AKP Deddy Sutrisno, S.Si., Kasi Dokkes Polres Konawe, Aipda Safruddin, serta PNPP Polres Konawe.
Sebanyak lima orang penyandang disabilitas memperoleh manfaat dari kegiatan ini dengan menerima bantuan berupa kursi roda dan tongkat, mereka iapah Hamrin (54) dari Kelurahan Tumpas, Kecamatan Unaaha, Pandi (51) dari Kelurahan Inolobunggadue, Kecamatan Unaaha, Findra (49) dari Kelurahan Tumpas, Kecamatan Unaaha, Abd Sahid Hasanuddin (53) dari Desa Sambeani, Kecamatan Abuki, dan Jumadil (25) dari Desa Langgea, Kecamatan Padangguni, adalah penerima bantuan tersebut.
Menurut Kapolres Konawe, AKBP Ahmad Setiadi, S.IK, kegiatan Bhakti Kesehatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Polres Konawe terhadap kesejahteraan masyarakat, khususnya bagi para penyandang disabilitas. “Pemberian alat bantu ini diharapkan dapat signifikan meningkatkan kualitas hidup mereka,” ujarnya.
Acara yang dimulai pukul 08.30 WITA ini berjalan lancar hingga berakhir pada pukul 11.48 WITA dengan kondisi lingkungan yang aman dan kondusif.
Laporan Redaksi