KOLTIM, RUBRIKSATU.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Kolaka Timur, Andi Muh Iqbal Tongasa SSTP MSi, mendorong upaya pencegahan dan penurunan kasus stunting di wilayah tersebut.
Dalam upaya mengawal penurunan angka stunting, Sekda menekankan perlunya pemantauan terus menerus terhadap semua lokus suspect stunting serta pelaksanaan langkah-langkah pencegahan yang efektif.
Keyakinannya adalah bahwa dengan konsistensi dan kerja keras, angka stunting di Koltim dapat menurun bahkan hilang seiring berjalannya waktu.
Pernyataan ini disampaikan Sekda saat memimpin Rapat Koordinasi Tim Percepatan Penurunan Stunting Kabupaten Koltim Tahun 202 di Aula Dinas Kesehatan Koltim pada awal April lalu.
Rapat tersebut dihadiri oleh sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), kepala puskesmas, dan kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Keluarga Berencana (KB) se-Koltim.
“Kami harus aktif turun ke semua lokus suspect stunting, terutama ketika tim survei tidak didampingi oleh tim pengendalian penurunan stunting dari Koltim. Hal ini menunjukkan perlunya keseriusan dan komitmen dalam upaya memerangi stunting,” ungkap Sekda.
Laporan Redaksi