KOLTIM, Rubriksatu.com – Bupati Kolaka Timur, Abd Azis SH MH, hadir dalam acara penilaian lomba 10 program PKK tingkat kabupaten yang diselenggarakan di Desa Lalombai, Kecamatan Uluiwoi, Jumat (12/7/2024).
Kegiatan ini juga dihadiri oleh Ketua TP PKK Koltim, Hartini Azis AMa, beserta jajarannya, para pimpinan OPD, Camat Uluiwoi, Kapolsek Uluiwoi, dan kepala desa se-Kecamatan Uluiwoi.
Penilaian lomba 10 program PKK kali ini mengangkat tema “Melalui Lomba 10 Program PKK Kita Tingkatkan Peran Kader PKK Menuju Terciptanya Keluarga yang Sehat dan Sejahtera.” Desa Lalombai dipercaya untuk mewakili Kecamatan Uluiwoi dalam lomba ini.
Dalam sambutannya, Ketua PKK Koltim, Hartini Azis, menyampaikan bahwa gerakan PKK adalah gerakan nasional yang bertujuan untuk memberdayakan keluarga dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “Gerakan ini bertujuan untuk menciptakan keluarga yang sehat, cerdas, berdaya, beriman, dan bertaqwa menuju Indonesia maju,” ujarnya.
Hartini menekankan pentingnya dukungan dari pemerintah dalam mendukung setiap program PKK. “Saya berharap kepada segenap kader PKK, baik di kabupaten, kecamatan, desa, dan kelurahan, untuk menjadikan agenda lomba ini sebagai ajang evaluasi program-program pokok PKK di semua jenjang kepengurusan,” harapnya.
Ia juga menekankan pentingnya objektivitas dalam penilaian lomba. “Saya berharap kepada seluruh tim penilai dapat melaksanakan penilaian secara objektif, sehingga perwakilan Kabupaten Kolaka Timur mampu menunjukkan hasil yang maksimal di tingkat provinsi yang akan dilaksanakan pada bulan Agustus 2024 mendatang,” tambahnya.
Sementara itu, Bupati Azis dalam sambutannya menyampaikan harapannya agar Lomba 10 Program PKK ini dapat terus ditingkatkan untuk memperkokoh rasa persatuan dan persaudaraan di antara masyarakat. “Insha Allah, dalam lomba penilaian 10 program PKK tingkat kabupaten, Desa Lalombai ini bisa keluar sebagai juaranya,” ucapnya.
Bupati Azis juga mengingatkan masyarakat tentang pentingnya menjaga persatuan menjelang pesta demokrasi atau pilkada yang akan datang. “Ciptakan kedamaian dan harmoni di daerah kita ini dalam menghadapi pesta demokrasi, dan yang harus kita tumbuhkan adalah rasa persatuan,” ujarnya.
Ia juga menekankan pentingnya semangat gotong royong dan rasa kekeluargaan di antara warga. “Berpolitik itu secukupnya saja, namun yang penting adalah rasa kekeluargaan yang tinggi dan semangat gotong royong yang harus dilestarikan,” pungkasnya.
Dengan hadirnya Bupati Koltim Abd Azis SH MH dan berbagai elemen pemerintahan dalam acara ini, diharapkan kegiatan penilaian lomba 10 program PKK dapat berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Kabupaten Kolaka Timur.
Laporan Redaksi