Ayam Beterbangan, Warga Uepai Temukan Ular Piton di Pohon Jambu

KONAWE, rubriksatu.com Warga Kelurahan Uepai, Kecamatan Uepai, Kabupaten Konawe, dihebohkan dengan kemunculan seekor ular piton berukuran besar di area permukiman, Senin (12/1/2026) sekitar pukul 21.00 WITA.

Ular tersebut ditemukan berada di pohon jambu air tepat di samping salah satu rumah warga. Kejadian itu sontak membuat warga sekitar panik, terlebih setelah sejumlah ayam yang biasanya tidur di pohon tersebut tiba-tiba beterbangan.

Salah seorang warga, Lin, menceritakan bahwa kejadian bermula sekitar pukul 21.00 WITA. Warga curiga ketika melihat ayam-ayam mendadak terbang berhamburan.

“Kami heran kenapa ayam yang tidur di pohon jambu air tiba-tiba beterbangan. Setelah dicek, ternyata ada ular besar,” ujar Lin.

Melihat kejadian itu, warga beramai-ramai mencoba menurunkan ular menggunakan peralatan seadanya. Namun upaya tersebut berlangsung hampir satu jam tanpa hasil, karena ular berada cukup tinggi di atas pohon.

Akhirnya warga menghubungi petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Konawe. Dengan personel dan peralatan yang memadai, petugas Damkar dibantu warga berhasil mengevakuasi ular piton tersebut.

“Alhamdulillah ular berhasil diamankan. Panjangnya diperkirakan sekitar lima meter,” kata Lin.

Editor Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *