KONAWE, rubriksatu.com – Komitmen Pemerintah Kabupaten Konawe dalam memperkuat layanan kesehatan kini memasuki babak baru.
Gedung Pediatric Intensive Care Unit (PICU) dan Catheterization Laboratory (Cathlab) RSUD Konawe resmi dioperasikan, ditandai dengan peresmian langsung oleh Bupati Konawe, H. Yusran Akbar, ST, disaksikan perwakilan Direktorat Jenderal Kementerian Kesehatan RI, Kamis (22/1/2026) lalu.
Hadirnya dua fasilitas strategis tersebut menjadi tonggak penting peningkatan mutu layanan kesehatan di Konawe, khususnya penanganan kegawatdaruratan anak dan penyakit jantung yang selama ini masih bergantung pada rujukan luar daerah.
Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Konawe, H. Abdul Ginal Sambari, S.Sos., M.Si, menegaskan bahwa keberadaan PICU dan Cathlab merupakan jawaban atas kebutuhan mendesak masyarakat.
“Dengan hadirnya PICU dan Cathlab di RSUD Konawe, masyarakat tidak perlu lagi dirujuk jauh ke luar daerah. Ini bentuk nyata peningkatan pelayanan kesehatan di Konawe,” ujarnya belum lama ini.
Politisi Partai Golkar ini menilai, fasilitas baru tersebut tidak hanya melayani warga Konawe, tetapi juga berpotensi menjadi pusat rujukan kesehatan bagi kabupaten sekitar di Sulawesi Tenggara.
Sebagai lembaga pengawas, DPRD Konawe memastikan seluruh fasilitas yang dibangun dengan dukungan APBD dan pemerintah pusat ini dimanfaatkan optimal dan tepat sasaran.
“Tugas kami memastikan gedung, alat, dan anggaran yang digunakan benar-benar bermuara pada peningkatan pelayanan kepada masyarakat,” tegas Abdul Ginal.
Lebih dari sekadar ketersediaan infrastruktur, DPRD juga menaruh perhatian besar pada kualitas pelayanan yang diberikan kepada pasien. Abdul Ginal menekankan pentingnya kesiapan tenaga medis profesional serta budaya pelayanan yang humanis.
“Yang terpenting bukan hanya alatnya canggih, tapi bagaimana pasien dilayani. Pelayanan harus ramah, profesional, dan penuh empati. Masyarakat datang ke rumah sakit untuk ditolong, bukan untuk dipersulit,” katanya.
Untuk itu, Komisi III DPRD Konawe mendorong manajemen RSUD Konawe aktif melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar layanan PICU dan Cathlab diketahui luas dan dimanfaatkan maksimal.
DPRD Konawe berharap, hadirnya fasilitas ini akan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, menekan angka rujukan luar daerah, sekaligus memperkuat kepercayaan publik terhadap pelayanan kesehatan di daerah.
“Paradigma pelayanan kesehatan harus berubah. RSUD Konawe harus menjadi rumah sakit yang memberi rasa aman, nyaman, dan harapan kesembuhan bagi masyarakat,” pungkas Abdul Ginal Sambari.
Editor Redaksi







