Baksos di Masjid Babussalam, Kapolres Serahkan Bantuan Sosial Air Minum kepada Warga

Advertisements

Rubriksatu.com, KONAWE – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara yang ke-77 pada tahun 2023, Polres Konawe mengadakan berbagai kegiatan, termasuk bakti sosial di Mesjid Babussalam Unaaha dan memberikan bantuan sosial air minum di Desa Ameroro, Kecamatan Uepai, Kabupaten Konawe pada Jumat (16/6/2023).

Kapolres Konawe, AKBP Ahmad Setiadi, SIK menjelaskan, kegiatan bakti sosial ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahun sebagai bagian dari perayaan Hari Bhayangkara. Dalam upaya membangun hubungan yang baik dengan masyarakat, Polres Konawe ingin menunjukkan rasa kegotong-royongan yang penting, serta menjaga kebersihan tempat ibadah agar menjadi tempat ibadah yang lebih baik, suci, dan bersih.

“Melalui kegiatan bakti sosial ini, kami ingin menunjukkan rasa kebersamaan dengan masyarakat dalam menjaga kebersihan tempat ibadah. Dengan tempat ibadah yang terjaga kebersihannya, masyarakat akan merasa nyaman dalam beribadah dan mendapatkan pahala yang lebih besar,” ungkapnya.

Setelah melaksanakan bakti sosial di Mesjid Babussalam Unaaha, Jajaran Polres Konawe melanjutkan kegiatan dengan memberikan bantuan sosial air minum di Depot Air Minum. Dalam kegiatan tersebut, 200 warga Desa Ameroro menerima bantuan berupa air minum kemasan (galon).

“Kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat dalam memperingati Hari Bhayangkara ke-77,” tambah Kapolres.

Dalam kegiatan ini, Kapolres dengan dua bunga di pundak tersebut didampingi oleh sejumlah pejabat Polres Konawe. Melalui kegiatan ini, Polres Konawe ingin menunjukkan dukungan dan kepedulian mereka terhadap masyarakat, serta memperkuat hubungan yang harmonis dengan komunitas setempat. Semoga perayaan HUT Bhayangkara ke-77 ini menjadi momen yang bermakna dan meningkatkan sinergi antara Polri dan masyarakat.

Laporan Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *