KOLTIM, RUBRIKSATU.com – Bupati Kolaka Timur, Abd Azis SH MH, menerima Penghargaan berupa Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Kepatuhan terkait belanja daerah selama semester II tahun 2022 dan 2023 dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Sulawesi Tenggara. Penyerahan penghargaan ini dilakukan pada Senin, 22 Januari 2024, di Auditorium Kantor BPK Perwakilan Sultra.
Kepala BPK Perwakilan Sultra, Dadek Nandemar, S.E, MIT, secara resmi menyerahkan LHP Kepatuhan kepada Bupati Abd Azis, yang turut dihadiri oleh Sekda Provinsi Sulawesi Tenggara, Asrun Lio, Ketua DPRD Sultra, Abdurahman Saleh, para Kepala Daerah se-Sultra, dan para Ketua DPRD Kabupaten serta Kota se-Sultra.
Proses penandatanganan berita acara dan penyerahan LHP Kepatuhan ini merupakan evaluasi dan pertanggungjawaban atas pengelolaan belanja daerah selama dua tahun terakhir. Kehadiran Bupati Koltim dalam acara ini menegaskan komitmen Pemerintah Daerah Kolaka Timur dalam menjalankan amanah dan kewajibannya sesuai dengan peraturan perundang-undangan.
Bupati Abd Azis menyampaikan apresiasinya terhadap kerja keras seluruh pihak yang terlibat dalam penyusunan laporan tersebut. “Saya berharap dengan penyerahan LHP ini dapat menjadi acuan dalam memaksimalkan anggaran di Kolaka Timur, sehingga program-program yang telah disusun dapat berjalan sesuai tupoksi dan undang-undang yang berlaku,” ujarnya.
Ia juga menekankan pentingnya pengelolaan keuangan yang baik untuk mendukung pembangunan daerah dan kesejahteraan masyarakat, dengan harapan Kolaka Timur dapat meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK.
“Kita berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pengelolaan keuangan daerah demi terwujudnya pemerintahan yang bersih, transparan, dan akuntabel,” tambahnya.
Bupati Abd Azis menyimpulkan bahwa proses ini merupakan langkah awal dalam memastikan bahwa Pemerintah Daerah Kolaka Timur terus berupaya meningkatkan kualitas pengelolaan keuangan dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.
Laporan Redaksi
Kendari, Rubriksatu.com – Ketua Pertina Sulawesi Tenggara (Sultra), La Ode Muhammad Ruri Ponosara, menyampaikan rasa…
KONAWE, rubriksatu.com – Dalam upaya meningkatkan minat baca dan memberikan motivasi kepada warga binaan, Dinas Perpustakaan…
KONAWE, rubriksatu.com – Dalam rangka mendukung implementasi Program Asta Cita, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Konawe mengadakan…
KONAWE, rubriksatu.com – Elektabilitas pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Konawe, Rusdianto dan Fachry Pahlevi…
KENDARI, rubriksatu.com – Lurah Korumba, Wahid Sulfian, diduga terlibat politik praktis dengan mengarahkan sejumlah Ketua RW…
Kendari, Rubriksatu.com- Ajang bergengsi Prapopnas 2024 resmi dimulai hari ini. Acara pembukaan digelar dengan meriah…