Categories: EkobisMetro

Sukses Digitalisasi Pasar Wayong,  KADIN, BI, Perumda Siap Garap Pasar Lapulu

Advertisements

Ketgam: Wakil Ketua Umum (Waketum) KADIN Sultra Sastra Alamsyah

RUBRIKSATU.COM | KENDARI- Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Sultra, Bank Indonesia dan Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pasar Kota Kendari kembali mendorong penerapan digitalisasi di pasar tradisional.

Salah satu sasaran penerapan pasar berbasis Quick Response Code Indonesian Standar atau QRIS di pasar Kota Kendari yakni Pasar Lapulu. Kadin mulai lirik pasar tersebut guna meningkatkan transaksi Non-Tunai atau QRIS.

Kolaborasi antara KADIN, BI Sultra dan Perumda Pasar Kota Kendari melalui Optimalisasi Pasar S.I.A.P QRIS di Pasar Lapulu sebagai langkah perluasan ekosistem QRIS pada pedagang dan pembeli diharapkan makin meningkatkan transaksi QRIS utamanya di pasar tradisional.

Wakil Ketua Umum (Waketum) KADIN Sultra Sastra Alamsyah menjelaskan KADIN terus mendorong penerapan digitalisasi di pasar tradisional. Hal itu bentuk komitmen KADIN untuk mendorong pelaku usaha agar penerapan pembayaran Non-Tunai dapat terealisasi.

“iya kami terus mendorong penerapan pembayaran transaksi Non-Tunai di pasar tradisional di Kota Kendari,” kata Sastra Alamsyah Kamis 15 September 2023 kemarin.

Setelah sukses penerapan program digitalisasi (QRIS) di pasar Wayong lanjut Sastra, kolaborasi tersebut kembali dilakukan di pasar Lapulu.

Gerakan QRIS di pasar Lapulu dihadiri langsung Direktur Departemen Regional Naek Tigor Sinaga dan Direktur Departemen Kebijakan Sistem Pembayaran Bank Indonesia R. Moh.Dudi Dermawan.

Kepala Perwakilan Bank Indonesia Sulawesi Tenggara (Sultra) Doni Septadijaya menegaskan BI Sultra mendukung penuh apa yang dilakukan KADIN dan Perumda Pasar Kota Kendari terkait Optimalisasi QRIS di pasar tradisional.

Di tempat yang sama Direktur Umum Perumda Pasar Kota Kendari Saipuddin mengatakan, pihaknya sangat terbantu dengan banyaknya pihak yang terlibat dan membatu penerapan QRIS tersebut.

“Kami sangat terbantu dengan banyak yang terlibat pada gerakan bersama penerapan QRIS di pasar tradisional,” kata Saipuddin.

Sumber : Istimewa

redaksi

Recent Posts

Pilkada Konawe: Relawan Prabowo Berikan Dukungan Resmi untuk Pasangan RD-FPK

KONAWE, Rubriksatu.com– Menjelang hari pencoblosan Pilkada Konawe pada 27 November 2024, dukungan terus mengalir kepada…

4 jam ago

Yudhianto Mahardika dan Nirna Lachmuddin Resmikan Masjid Al Manini di Kelurahan Baruga

KENDARI, rubriksatu.com – Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari, Yudhianto Mahardika Anton Timbang -…

4 jam ago

Dukungan Terus Mengalir, Pemuda Kolaka Timur Satukan Pilihan untuk Paslon Asmara

Kolaka Timur, Rubriksatu.com– Dukungan bagi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kolaka Timur, Abd Azis…

10 jam ago

Atlet Sultra Siap Tampil di Final Pra Popnas 2024: Ketua Pertina Sultra Mohon Doa dan Dukungan

Kendari, Rubriksatu.com – Ketua Pertina Sulawesi Tenggara (Sultra), La Ode Muhammad Ruri Ponosara, menyampaikan rasa…

1 hari ago

Pekan Literasi “Bu INDAH” di Rutan Kelas IIB Unaaha: Memberi Inspirasi dan Harapan Melalui Buku

KONAWE, rubriksatu.com – Dalam upaya meningkatkan minat baca dan memberikan motivasi kepada warga binaan, Dinas Perpustakaan…

1 hari ago

Polres Konawe : Cegah Stunting dan Tingkatkan Kesehatan Anak

KONAWE, rubriksatu.com – Dalam rangka mendukung implementasi Program Asta Cita, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Konawe mengadakan…

1 hari ago