Categories: DaerahPolitik

KPUD Konawe Utara Gelar Debat Kandidat Pilkada Serentak 2024, Polres Turunkan 103 Personel Pengamanan

Advertisements

Konawe Utara, Rubriksatu.com — Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Konawe Utara malam ini menggelar debat kandidat pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati dalam rangkaian Pilkada Serentak 2024. Debat ini dijadwalkan berlangsung pada Sabtu, 26 Oktober 2024, pukul 19.30 WITA.

Untuk memastikan keamanan selama acara berlangsung, Kepolisian Resor (Polres) Konawe Utara menerjunkan 103 personel dalam Operasi Mantap Praja, yang terdiri dari Satgas Preemtif, Preventif, dan Penegakan Hukum (Gakkum). Kapolres Konawe Utara, AKBP Priyo Utomo, S.H., S.I.K, memimpin langsung apel siaga pengamanan yang diadakan di lapangan apel Mapolres Konut, Kelurahan Wanggudu, Konawe Utara.

Apel siaga dihadiri oleh Wakapolres Kompol Sumarso, S.Sos, pejabat utama Polres, Kapolsek jajaran, serta seluruh personel Polres Konawe Utara. Dalam apel tersebut, dilakukan pula pengecekan kesiapan sarana dan prasarana, termasuk kendaraan dinas roda empat dan roda enam sebagai pendukung Operasi Mantap Praja Anoa 2024 di wilayah hukum Polres Konawe Utara.

Kapolres AKBP Priyo Utomo mengingatkan seluruh personel untuk tetap menjaga netralitas dan bersinergi dengan instansi terkait. “Apel ini sebagai wujud kesiapan kita sebagai institusi yang dipercaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dalam agenda nasional Pilkada Serentak 2024,” tegas Kapolres Konut.

Ia juga mengimbau seluruh personel untuk menjaga stamina dan kesehatan demi suksesnya pengamanan debat dan kelancaran kampanye paslon. “Lakukan sterilisasi di lokasi debat, dan tetap tampil humanis dengan sikap dan perilaku elegan dalam memberikan pelayanan,” tambahnya.

Setelah apel siaga, Kabagops AKP Archye Nevadha, S.I.K., M.H memimpin kegiatan Tactical Wall Game (TWG) yang dihadiri seluruh personel pengamanan. Kegiatan TWG ini bertujuan memberikan gambaran lapangan terkait skenario pengamanan debat, sekaligus sebagai panduan bagi personel TNI, Polri, dan instansi terkait.

AKP Archye Nevadha menyampaikan harapan agar seluruh personel memahami peran masing-masing sehingga pengamanan debat kandidat di wilayah Polres Konawe Utara berjalan aman, tertib, dan damai.

redaksi

Recent Posts

Pekan Literasi “Bu INDAH” di Rutan Kelas IIB Unaaha: Memberi Inspirasi dan Harapan Melalui Buku

KONAWE, rubriksatu.com – Dalam upaya meningkatkan minat baca dan memberikan motivasi kepada warga binaan, Dinas Perpustakaan…

4 jam ago

Polres Konawe : Cegah Stunting dan Tingkatkan Kesehatan Anak

KONAWE, rubriksatu.com – Dalam rangka mendukung implementasi Program Asta Cita, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Konawe mengadakan…

4 jam ago

Rusdianto-Fachry Unggul Telak dengan Elektabilitas 46,1 Persen di Pilkada Konawe

KONAWE, rubriksatu.com – Elektabilitas pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Konawe, Rusdianto dan Fachry Pahlevi…

1 hari ago

Lurah Korumba Diduga Terlibat Politik Praktis, Netralitas ASN Jadi Sorotan

KENDARI, rubriksatu.com – Lurah Korumba, Wahid Sulfian, diduga terlibat politik praktis dengan mengarahkan sejumlah Ketua RW…

2 hari ago

Pembukaan Pra-popnas Resmi Digelar Hari Ini

Kendari, Rubriksatu.com- Ajang bergengsi Prapopnas 2024 resmi dimulai hari ini. Acara pembukaan digelar dengan meriah…

2 hari ago

Abd Azis-Yosep Sahaka Diunggulkan pada Debat Publik Kedua, Strategi Berbasis Fakta, Bukan Janji

KOLTIM, rubriksatu.com - Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kolaka Timur, Abd Azis-Yosep Sahaka, yang dikenal…

2 hari ago