Categories: Uncategorized

Patroli Pos Mobile Polres Konawe Utara: Wujudkan Pilkada Serentak 2024 yang Aman dan Kondusif

Advertisements

KONUT, rubriksatu.com – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024, berbagai tahapan telah dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Konawe Utara. Untuk menjaga keberlangsungan proses tahapan tersebut, Kepolisian Resor (Polres) Konawe Utara terus meningkatkan kegiatan rutin kepolisian, termasuk patroli.

Dipimpin oleh perwira pengawas (Pawas) Kabag Log Polres Konut AKP La Ampi, lima personel patroli mobile menyambangi beberapa tempat di Kecamatan Asera dan Kecamatan Andowia, Kabupaten Konawe Utara, pada Sabtu (3/8/24) sekitar pukul 00.30 WITA.

Patroli pos mobile Polres Konawe Utara bertujuan untuk membuat masyarakat merasa lebih aman dengan kehadiran personel Polri serta memantau perkembangan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polres Konawe Utara.

Patroli pos mobile merupakan ide kreatif Kapolres AKBP Priyo Utomo, S.H., S.I.K., sejak pertama kali bertugas sebagai Kapolres Konut. Langkah ini diambil untuk meminimalisir angka tindak kriminalitas dan menjaga Kamtibmas kondusif di Konawe Utara.

Sasaran patroli meliputi kantor-kantor penyelenggara Pilkada, baik KPU maupun Bawaslu, Alun-alun Konasara, pusat keramaian, serta tempat nongkrong para muda-mudi. Pada kegiatan patroli tersebut, personel Polres Konawe Utara memberikan himbauan Kamtibmas serta mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga wilayah Konawe Utara tetap ramah, aman, dan kondusif.

Kapolres Konawe Utara, AKBP Priyo Utomo, S.H., S.I.K., menekankan pentingnya meningkatkan frekuensi patroli dan menjangkau daerah-daerah rawan kecelakaan lalu lintas dan kriminalitas.

“Sentuh dan sambangi setiap tempat rawan di wilayah kita, koordinasi dengan Polsek jajaran untuk backup pengamanan kegiatan masyarakat yang ada agar dengan kehadiran personel Polri masyarakat merasa aman,” ujar Kapolres Konut.

Dengan adanya patroli pos mobile ini, diharapkan masyarakat Konawe Utara dapat merasa lebih aman dan terlindungi, serta mendukung terciptanya suasana Pilkada serentak 2024 yang aman dan kondusif.

Laporan Redaksi

redaksi

Recent Posts

Atlet Sultra Siap Tampil di Final Pra Popnas 2024: Ketua Pertina Sultra Mohon Doa dan Dukungan

Kendari, Rubriksatu.com – Ketua Pertina Sulawesi Tenggara (Sultra), La Ode Muhammad Ruri Ponosara, menyampaikan rasa…

14 jam ago

Pekan Literasi “Bu INDAH” di Rutan Kelas IIB Unaaha: Memberi Inspirasi dan Harapan Melalui Buku

KONAWE, rubriksatu.com – Dalam upaya meningkatkan minat baca dan memberikan motivasi kepada warga binaan, Dinas Perpustakaan…

19 jam ago

Polres Konawe : Cegah Stunting dan Tingkatkan Kesehatan Anak

KONAWE, rubriksatu.com – Dalam rangka mendukung implementasi Program Asta Cita, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Konawe mengadakan…

19 jam ago

Rusdianto-Fachry Unggul Telak dengan Elektabilitas 46,1 Persen di Pilkada Konawe

KONAWE, rubriksatu.com – Elektabilitas pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Konawe, Rusdianto dan Fachry Pahlevi…

2 hari ago

Lurah Korumba Diduga Terlibat Politik Praktis, Netralitas ASN Jadi Sorotan

KENDARI, rubriksatu.com – Lurah Korumba, Wahid Sulfian, diduga terlibat politik praktis dengan mengarahkan sejumlah Ketua RW…

3 hari ago

Pembukaan Pra-popnas Resmi Digelar Hari Ini

Kendari, Rubriksatu.com- Ajang bergengsi Prapopnas 2024 resmi dimulai hari ini. Acara pembukaan digelar dengan meriah…

3 hari ago