Bupati Muna Rusman Emba Ditahan KPK Terkait Dugaan Suap Dana PEN

Advertisements

MUNA, RUBRIKSATU.com – Bupati Muna, Laode Muhammad Rusman Emba, resmi ditahan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Senin, 27 November 2023, terkait dugaan suap dalam pengurusan pinjaman dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) pada periode 2021-2022.

Ia ditahan selama 20 hari, dimulai sejak tanggal penahanan hingga 16 Desember 2023, di Rumah Tahanan KPK. Rusman Emba menjadi tersangka dalam kasus yang merupakan pengembangan dari kasus sebelumnya di Kabupaten Kolaka Timur.

La Ode Gomberto, mantan Ketua DPC Gerindra Kabupaten Muna, yang juga tersangka dalam kasus ini, telah ditahan lebih dulu sejak 20 November 2023.

Kepala Pemberitaan dan Juru Bicara KPK, Ali Fikir, menyampaikan bahwa kasus ini adalah hasil pengembangan dari kasus serupa di Kabupaten Kolaka Timur. Selain Rusman dan Gomberto, KPK juga menetapkan dua tersangka lainnya, yaitu mantan Direktur Jenderal Bina Keuangan Daerah Kemendagri, Mochammad Ardian Noervianto, dan mantan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Muna, Laode M Syukur Akbar.

Penyidikan terkait suap pinjaman dana PEN di Muna merupakan kelanjutan dari kasus serupa di Kabupaten Kolaka Timur pada 2022. Pada saat itu, KPK menetapkan beberapa orang sebagai tersangka, termasuk mantan Bupati Kolaka Timur, Andi Merya Nur, Laode M Syukur Akbar, dan Mochammad Ardian Noervianto.

Laporan Redaksi

redaksi

Recent Posts

Dukungan Terus Mengalir, Pemuda Kolaka Timur Satukan Pilihan untuk Paslon Asmara

Kolaka Timur, Rubriksatu.com– Dukungan bagi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kolaka Timur, Abd Azis…

2 jam ago

Atlet Sultra Siap Tampil di Final Pra Popnas 2024: Ketua Pertina Sultra Mohon Doa dan Dukungan

Kendari, Rubriksatu.com – Ketua Pertina Sulawesi Tenggara (Sultra), La Ode Muhammad Ruri Ponosara, menyampaikan rasa…

18 jam ago

Pekan Literasi “Bu INDAH” di Rutan Kelas IIB Unaaha: Memberi Inspirasi dan Harapan Melalui Buku

KONAWE, rubriksatu.com – Dalam upaya meningkatkan minat baca dan memberikan motivasi kepada warga binaan, Dinas Perpustakaan…

23 jam ago

Polres Konawe : Cegah Stunting dan Tingkatkan Kesehatan Anak

KONAWE, rubriksatu.com – Dalam rangka mendukung implementasi Program Asta Cita, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Konawe mengadakan…

24 jam ago

Rusdianto-Fachry Unggul Telak dengan Elektabilitas 46,1 Persen di Pilkada Konawe

KONAWE, rubriksatu.com – Elektabilitas pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Konawe, Rusdianto dan Fachry Pahlevi…

2 hari ago

Lurah Korumba Diduga Terlibat Politik Praktis, Netralitas ASN Jadi Sorotan

KENDARI, rubriksatu.com – Lurah Korumba, Wahid Sulfian, diduga terlibat politik praktis dengan mengarahkan sejumlah Ketua RW…

3 hari ago