Categories: DaerahPendidikan

Bupati Koltim Pimpin Upacara HGN Ke-78 dengan Semangat Menuju Merdeka Belajar

Advertisements

KOLTIM, RUBRIKSATU.com – Bupati Kolaka Timur (Koltim) Abd Azis SH MH memimpin upacara peringatan Hari Guru Nasional (HGN) dan HUT Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Ke-78 Tahun 2023 tingkat Kabupaten Koltim. Upacara ini berlangsung di Lapangan Desa Gunung Jaya, Kecamatan Dangia, pada Sabtu (25/11/2023).

Acara tersebut dihadiri oleh Ketua TP PKK Koltim dan Bunda PAUD Koltim Hartini Azis AMa, Ketua DPRD Koltim Suhaemi Nasir SPd MPd, Sekda Koltim Andi Muh Iqbal Tongasa SSTP MSi, sejumlah anggota DPRD Koltim, pimpinan OPD, camat, kepala desa se-Kecamatan Dangia, dan ratusan masyarakat.

Dalam amanatnya, Bupati Abd Azis membacakan sambutan tertulis Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Menristekdikti) Nadiem Makarim. Menristekdikti menyampaikan rasa sedihnya karena tahun ini mungkin menjadi tahun terakhir dirinya merayakan HGN sebagai Menristekdikti. Namun, di balik itu, ia menyatakan keyakinan dan optimisme yang kuat terhadap guru sebagai nakhoda dalam mewujudkan Merdeka Belajar.

Advertisements

Menristekdikti mengungkapkan beberapa pencapaian dalam empat tahun terakhir, seperti penghapusan Ujian Nasional, peluncuran Kurikulum Merdeka, dan hadirnya platform Merdeka Mengajar yang memperluas ruang untuk belajar dan berbagi di antara para guru.

Selain itu, program Pendidikan Guru Penggerak juga menjadi terobosan besar untuk menciptakan generasi guru yang mampu memimpin perubahan nyata.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Abd Azis menyampaikan apresiasi atas peran guru dalam mengakselerasi kemajuan sistem pendidikan Indonesia. Ia menekankan semangat Merdeka Belajar sebagai landasan untuk terus melaju ke depan. Acara ini juga menjadi momentum untuk merayakan kesatuan tekad dalam mengakselerasi kemajuan pendidikan di Koltim.

Dengan semangat deka terus melaju ke depan, Bupati Abd Azis dan seluruh hadirin merayakan HGN Ke-78 dengan derap langkah serentak melanjutkan gerakan Belajar, menunjukkan komitmen untuk terus bergerak menuju Merdeka Belajar yang lebih baik. (ADV)

Laporan Redaksi

redaksi

Recent Posts

Atlet Sultra Siap Tampil di Final Pra Popnas 2024: Ketua Pertina Sultra Mohon Doa dan Dukungan

Kendari, Rubriksatu.com – Ketua Pertina Sulawesi Tenggara (Sultra), La Ode Muhammad Ruri Ponosara, menyampaikan rasa…

12 jam ago

Pekan Literasi “Bu INDAH” di Rutan Kelas IIB Unaaha: Memberi Inspirasi dan Harapan Melalui Buku

KONAWE, rubriksatu.com – Dalam upaya meningkatkan minat baca dan memberikan motivasi kepada warga binaan, Dinas Perpustakaan…

17 jam ago

Polres Konawe : Cegah Stunting dan Tingkatkan Kesehatan Anak

KONAWE, rubriksatu.com – Dalam rangka mendukung implementasi Program Asta Cita, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Konawe mengadakan…

17 jam ago

Rusdianto-Fachry Unggul Telak dengan Elektabilitas 46,1 Persen di Pilkada Konawe

KONAWE, rubriksatu.com – Elektabilitas pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Konawe, Rusdianto dan Fachry Pahlevi…

2 hari ago

Lurah Korumba Diduga Terlibat Politik Praktis, Netralitas ASN Jadi Sorotan

KENDARI, rubriksatu.com – Lurah Korumba, Wahid Sulfian, diduga terlibat politik praktis dengan mengarahkan sejumlah Ketua RW…

3 hari ago

Pembukaan Pra-popnas Resmi Digelar Hari Ini

Kendari, Rubriksatu.com- Ajang bergengsi Prapopnas 2024 resmi dimulai hari ini. Acara pembukaan digelar dengan meriah…

3 hari ago