KONAWE, RUBRIKSATU.com – Turnamen Futsal Pancasila Sakti Cup III resmi dibuka oleh Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Konawe, Rusdianto, SE, MM, pada Kamis, 23 November 2023.
Acara pembukaan digelar di Desa Bajo Indah, Kecamatan Soropia, dan dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Sekretaris Umum Askab PSSI Kabupaten Konawe, Sumantri, S.Sos, serta Exco PSSI Konawe, Yusran Umar, S.KM, Kapolsek Soropia, Kades Bajo Indah, dan klub peserta.
Dalam sambutannya, Rusdianto berharap turnamen ini dapat menjadi ajang penemuan bakat-bakat futsal yang nantinya dapat mewakili Kabupaten Konawe di tingkat yang lebih tinggi. Ia juga menekankan pentingnya profesionalisme dan sportivitas dari panitia, wasit, dan peserta.
“Panitia, wasit, dan pemain harus bersama-sama menjaga turnamen ini berjalan dengan baik. Jangan ada insiden yang dapat mencoreng kegiatan ini, panitia dan wasit harus netral. Pelatih dan pemain atau atlet harus sportif,” tegas Rusdianto.
Rusdianto juga menjanjikan dukungan dari KONI Konawe dan Askab PSSI untuk melanjutkan turnamen ini ke tahun-tahun berikutnya, asalkan penyelenggaraannya sukses.
“Kalau turnamen ini sukses, KONI Konawe akan memberikan dukungan agar Turnamen Futsal Pancasila Sakti Cup IV dapat dilaksanakan tahun depan,” ujar Rusdianto.
Pada akhir sambutannya, Rusdianto menyerahkan bantuan berupa uang tunai sebesar Rp.5 juta kepada panitia pelaksana sebagai bentuk dukungan. Turnamen ini diikuti oleh 24 klub yang bersaing untuk meraih sejumlah hadiah dari panitia.
Kendari, Rubriksatu.com – Ketua Pertina Sulawesi Tenggara (Sultra), La Ode Muhammad Ruri Ponosara, menyampaikan rasa…
KONAWE, rubriksatu.com – Dalam upaya meningkatkan minat baca dan memberikan motivasi kepada warga binaan, Dinas Perpustakaan…
KONAWE, rubriksatu.com – Dalam rangka mendukung implementasi Program Asta Cita, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Konawe mengadakan…
KONAWE, rubriksatu.com – Elektabilitas pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Konawe, Rusdianto dan Fachry Pahlevi…
KENDARI, rubriksatu.com – Lurah Korumba, Wahid Sulfian, diduga terlibat politik praktis dengan mengarahkan sejumlah Ketua RW…
Kendari, Rubriksatu.com- Ajang bergengsi Prapopnas 2024 resmi dimulai hari ini. Acara pembukaan digelar dengan meriah…