Categories: MetroPolitik

Siska Karina Imran Fokus di Pilwali Kendari 2024

Advertisements

RUBRIKSATU.COM, KENDARI – Bakal calon Wali Kota Kendari, Siska Karina Imran (SKI) enggan maju sebagai calon anggota legislatif DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Sebab, mantan Wakil Wali Kota Kendari ini bakal fokus pada pemilihan calon Wali Kota Kendari pada tahun 2024 mendatang.

“Saya tidak maju DPRD provinsi karena saya fokus di pemilihan Wali Kota Kendari tahun 2024,” katanya usai menggelar silaturahmi sekaligus buka puasa bersama di halaman rumah kediamannya, tepatnya di Jalan Syekh Yusuf III, Korumba, Kota Kendari, Jumat (14/4/2023).

Saat ditanya terkait siapa yang akan menjadi wakilnya saat pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari pada 2024 mendatang, SKI mengatakan mengatakan bahwa sudah banyak yang menawarkan diri untuk menjadi wakilnya.

Namun, untuk saat ini SKI hanya fokus untuk melakukan sosialisasi terlebih dahulu untuk memperkenalkan dirinya kepada masyarakat sebagai calon Wali Kota Kendari.

“Saya fokus sosialisasi dulu, kalau wakil itu gampang,” ujarnya.

SKI mengatakan, hingga saat ini sosialisasi sudah ia lakukan di 10 titik yang tersebar dibeberapa kelurahan yang ada di Kota Kendari.

“Jadi InsyaAllah 1 kelurahan itu saya akan datangi 3 kali, jadi 3 kali pertemuan di setiap kelurahan,” tutupnya. (Edisi Indonesia)

redaksi

Recent Posts

Atlet Sultra Siap Tampil di Final Pra Popnas 2024: Ketua Pertina Sultra Mohon Doa dan Dukungan

Kendari, Rubriksatu.com – Ketua Pertina Sulawesi Tenggara (Sultra), La Ode Muhammad Ruri Ponosara, menyampaikan rasa…

3 jam ago

Pekan Literasi “Bu INDAH” di Rutan Kelas IIB Unaaha: Memberi Inspirasi dan Harapan Melalui Buku

KONAWE, rubriksatu.com – Dalam upaya meningkatkan minat baca dan memberikan motivasi kepada warga binaan, Dinas Perpustakaan…

8 jam ago

Polres Konawe : Cegah Stunting dan Tingkatkan Kesehatan Anak

KONAWE, rubriksatu.com – Dalam rangka mendukung implementasi Program Asta Cita, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Konawe mengadakan…

8 jam ago

Rusdianto-Fachry Unggul Telak dengan Elektabilitas 46,1 Persen di Pilkada Konawe

KONAWE, rubriksatu.com – Elektabilitas pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Konawe, Rusdianto dan Fachry Pahlevi…

1 hari ago

Lurah Korumba Diduga Terlibat Politik Praktis, Netralitas ASN Jadi Sorotan

KENDARI, rubriksatu.com – Lurah Korumba, Wahid Sulfian, diduga terlibat politik praktis dengan mengarahkan sejumlah Ketua RW…

2 hari ago

Pembukaan Pra-popnas Resmi Digelar Hari Ini

Kendari, Rubriksatu.com- Ajang bergengsi Prapopnas 2024 resmi dimulai hari ini. Acara pembukaan digelar dengan meriah…

2 hari ago