Categories: DaerahHukrim

Puluhan Motor Knalpot Brong untuk Balap Liar Diamankan Polisi

Advertisements

RUBRIKSATU.COM, KONAWE – Sebanyak 24 unit sepeda motor dengan knalpot bising atau brong terjaring razia dalam operasi yang digelar oleh Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Konawe pada Sabtu 8 sampai dengan Minggu 9 April 2023 sekitar pukul 21.00 Wita.

Kegiatan tersebut berlangsung di jalan umum depan gedung DPRD Kabupaten Konawe dan jalan umum depan Kampus Unilaki. Giat itu dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Konawe IPTU Ridwan Koto.

“Jadi kegiatan operasi knalpot bising atau brong ini dilakukan karena banyaknya keluhan dari masyarakat yang terganggu oleh sepeda motor dengan menggunakan knalpot brong ini,” ungkap Kasat Lantas Polres Konawe IPTU Ridwan Koto, Minggu (9/4/2023).

Advertisements
Satlantas Polres Konawe saat mengedukasi beberapa remaja yang berkumpul untuk tidak melakukan balapan liar.

Ridwan bilang, selain menindak puluhan motor dengan kenalpot racing atau bogar ini, ada juga beberapa kendaraan motor yang melakukan pelanggaran seperti tidak memiliki tanda nomor kendaraan bermotor (TNBK) atau komponen pendukung lainnya.

“Puluhan kendaraan tersebut sudah kami amankan di Pos Lantas Polres Konawe guna proses lebih lanjut,” bebernya.

Ridwan menambahkan, dalam kegiatan patroli tersebut, pihaknya juga melakukan edukasi kepada para remaja yang berkumpul untuk tidak melakukan balapan liar dan tetap tertib dalam berkendara.

Laporan: Redaksi

redaksi

Recent Posts

Dukungan Terus Mengalir, Pemuda Kolaka Timur Satukan Pilihan untuk Paslon Asmara

Kolaka Timur, Rubriksatu.com– Dukungan bagi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kolaka Timur, Abd Azis…

4 jam ago

Atlet Sultra Siap Tampil di Final Pra Popnas 2024: Ketua Pertina Sultra Mohon Doa dan Dukungan

Kendari, Rubriksatu.com – Ketua Pertina Sulawesi Tenggara (Sultra), La Ode Muhammad Ruri Ponosara, menyampaikan rasa…

20 jam ago

Pekan Literasi “Bu INDAH” di Rutan Kelas IIB Unaaha: Memberi Inspirasi dan Harapan Melalui Buku

KONAWE, rubriksatu.com – Dalam upaya meningkatkan minat baca dan memberikan motivasi kepada warga binaan, Dinas Perpustakaan…

1 hari ago

Polres Konawe : Cegah Stunting dan Tingkatkan Kesehatan Anak

KONAWE, rubriksatu.com – Dalam rangka mendukung implementasi Program Asta Cita, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Konawe mengadakan…

1 hari ago

Rusdianto-Fachry Unggul Telak dengan Elektabilitas 46,1 Persen di Pilkada Konawe

KONAWE, rubriksatu.com – Elektabilitas pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Konawe, Rusdianto dan Fachry Pahlevi…

2 hari ago

Lurah Korumba Diduga Terlibat Politik Praktis, Netralitas ASN Jadi Sorotan

KENDARI, rubriksatu.com – Lurah Korumba, Wahid Sulfian, diduga terlibat politik praktis dengan mengarahkan sejumlah Ketua RW…

3 hari ago