Petani Nilam di Konawe Meninggal Dunia Tersambar Petir, Topi dan Celana Terbakar

Advertisements

KONAWE, rubriksatu.com – Seorang petani nilam bernama Samrun (36), warga Desa Padangguni Utama, Kecamatan Abuki, Kabupaten Konawe, meninggal dunia setelah tersambar petir saat berada di kebunnya pada Senin (17/2/2025) sekitar pukul 14.00 WITA.

Kapolsek Abuki, IPTU Asmuddin, membenarkan kejadian tersebut dan menjelaskan bahwa korban mengalami luka bakar serius akibat sambaran petir.

“Korban tersambar petir saat berada di kebun nilamnya dan mengalami luka bakar yang menyebabkan meninggal dunia di tempat,” ujar IPTU Asmuddin dalam keterangannya.

Salah satu saksi, Ferdi (42), mengungkapkan bahwa saat kejadian, ia tengah menyemprot hama di sawahnya. Ia sempat melihat Samrun melintas dengan sepeda motor menuju kebun nilam sebelum petir menyambar.

“Saya mendengar suara petir yang cukup keras disertai kilatan, tetapi tidak menyadari bahwa korban sudah tersambar,” kata Ferdi.

Saksi lainnya, Gede, menyampaikan bahwa ada orang yang tersambar petir di sekitar kebun nilam. Saat mendatangi lokasi, ia menemukan Samrun sudah tergeletak di depan pondok kebun dalam kondisi tidak bernyawa.

Akibat sambaran petir, beberapa bagian tubuh korban mengalami luka bakar, sementara topi dan celananya hangus terbakar. Warga yang berada di lokasi langsung mengevakuasi jenazah korban ke rumah duka untuk disemayamkan.

Kejadian ini menjadi pengingat bagi warga, terutama petani dan pekerja di area terbuka, untuk lebih waspada terhadap cuaca ekstrem demi menghindari insiden serupa.

Laporan Redaksi

redaksi

Recent Posts

Hasil Reses jadi Dasar Penyusunan Program Pembangunan Daerah

KONAWE, rubriksatu.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Konawe, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), menggelar…

10 jam ago

Wisata Kuliner Sorume Bakal jadi Agenda Tahunan

KOLTIM, rubriksatu.com - Gubernur Sulawesi Tenggara, Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka, SE, MM, secara resmi…

18 jam ago

Ketua DPRD Konawe Hadiri Peresmian Gerbang Batas Daerah, Siap Dukung Pembangunan Infrastruktur

KONAWE, rubriksatu.com – Ketua DPRD Konawe, I Made Asmaya, S.Pd, MM, menegaskan komitmennya dalam mendukung…

19 jam ago

Bupati Koltim: Gerbang Batas, Simbol Identitas dan Kemajuan Daerah

KOLTIM, rubriksatu.com – Gubernur Sulawesi Tenggara, Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka, meresmikan Gerbang Batas Kabupaten…

19 jam ago

Berusaha Kabur, Pengedar Sabu di Konawe Dibekuk Polisi Setelah Aksi Kejar-kejaran

KONAWE, rubriksatu.com – Seorang pria bernama Asdar (45) tak berkutik saat diamankan oleh Satuan Reserse Narkoba…

2 hari ago

Polres Konawe Bagikan 300 Paket Takjil kepada Pengendara dan Masyarakat

KONAWE, rubriksatu.com – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1446 Hijriah, Polres Konawe menunjukkan kepeduliannya…

2 hari ago