KONAWE, RUBRIKSATU.com – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Konawe menggelar apel siaga Pengawasan kampanye Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 pada Selasa (5/12/2023). Acara ini dihadiri oleh 425 Panwaslu Kecamatan dan Panwaslu Kelurahan/Desa se-Kabupaten Konawe, serta Forkopimda Konawe.
Ketua Bawaslu Kabupaten Konawe, Abuldan, menjelaskan bahwa tahapan kampanye Pemilu 2024 telah dimulai sejak 28 November 2023 dan akan berlangsung hingga 10 Februari 2024. Meskipun terasa singkat bagi masyarakat umum, dalam penyelenggaraan pemilu, tahapan ini cukup panjang karena melibatkan banyak aspek yang perlu diawasi.
Selama delapan hari pelaksanaan kampanye, Abuldan menyatakan bahwa berkat kerja keras semua pihak terlibat, belum terdapat pelanggaran kampanye. Namun, ia juga mengingatkan bahwa masih ada sekitar 67 hari ke depan yang akan membutuhkan tenaga ekstra, terutama terkait pengawasan distribusi logistik pemilu.
Abuldan meminta seluruh jajaran Panwaslu Kecamatan dan PKD se-Kabupaten Konawe untuk menjaga soliditas, kekompakan, dan memberikan ruang yang sesuai aturan bagi peserta pemilu untuk melakukan kampanye. Dia menegaskan pentingnya patuh dan taat pada Bawaslu Konawe serta menghindari benturan dengan pihak yang tidak bertanggung jawab.
“Teman-teman harus mampu mengambil langkah mitigasi sehingga mampu meminimalisir pelanggaran dalam tahapan kampanye pemilu 2024. Silahkan kembali ke Kecamatan masing-masing lakukan himbauan pada unsur-unsur yang dilarang untuk terlibat kampanye,” ungkapnya.
Tak lupa, Abuldan mengajak semua untuk menjaga semangat pengawasan dengan adanya tiga komisioner baru di Bawaslu Kabupaten Konawe. Apel siaga ini juga diwarnai dengan deklarasi dan penandatanganan komitmen bersama pengawasan tahapan pemilu 2024 antara Bawaslu Kabupaten Konawe dan Forkopimda Konawe.
Laporan Redaksi
KOLTIM, rubriksatu.com – Gubernur Sulawesi Tenggara, Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka, meresmikan Gerbang Batas Kabupaten…
KONAWE, rubriksatu.com – Seorang pria bernama Asdar (45) tak berkutik saat diamankan oleh Satuan Reserse Narkoba…
KONAWE, rubriksatu.com – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1446 Hijriah, Polres Konawe menunjukkan kepeduliannya…
KONAWE, rubriksatu.com – Menindaklanjuti laporan masyarakat terkait dugaan penyalahgunaan BBM bersubsidi, Unit Tindak Pidana Tertentu…
KONAWE, rubriksatu.com – Kapolres Konawe, AKBP Ahmad Setiadi, SIK, menghadiri Pembukaan Bimbingan Manasik Haji dan…
KONAWE, rubriksatu.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Konawe terus berupaya mengoptimalkan Pendapatan Asli…